Camat Minta Bentuk Tim Satgas Sampai Tingkat RT

Kamis, 11 Juli 2019

Istimewa

BAGANBATU/86 --- Permasalahan kenakalan remaja yang meliputi pergaulan bebas dan peredaran narkoba di kecamatan Bagan Sinembah sejauh ini belum ada penurunan, bahkan terkesan semakin hari semakin meningkat.

" Dengan ini, atas nama pemerintah kecamatan menghimbau dan menegaskan agar persoalan kenakalan remaja yang meliputi narkoba maupun pergaulan bebas harus dicegah sedini mungkin," kata Camat Bagan Sinembah, Sakinah SSTP Msi saat sosialisasi kenakalan remaja di aula Kepenghuluan Jadi Makmur,  Kamis (11/7/2019).

Dan oleh karena itu, Camat Bagan Sinembah dengan tegas menghimbau kepada para Datuk Penghulu dan Lurah se-kecamatan Bagan Sinembah agar dapat membentuk Satuan Tugas (Satgas).

" Kita minta kepada para Datuk Penghulu dan Lurah se- Kecamatan Bagan Sinembah hendaknya segera membentuk tim Satgas narkoba dan kenakalan remaja dimasing-masing daerahnya,  bahkan jika perlu sampai ke tingkat RT dan itu akan didukung penuh oleh Upika Bagan Sinembah, " tegas Sakinah.

Sakinah juga meminta kepada seluruh pihak ikut berperan mengawasi dan mencegah perilaku menyimpang yang dilakukan oleh para remaja dibawah umur.

" Ini merupakan masalah yang sangat serius, kita harus sama-sama menyelamatkan anak-anak kita dari perilaku yang menyimpang. Seperti narkoba, sex bebas dan kenakalan remaja lainnya,” ungkap Sakinah.

Oleh karena itu,  lanjut Sakinah lagi semua pihak harus bergerak bersama, orang tua dan lingkungan pun harus turut berperan menyelamatkan anak-anak generasi muda.

" Jangan hanya mengandalkan pendidikan di sekolah saja, tapi juga harus melibatkan pihak yang berhubungan dengan masalah sosial, karena akarnya ya disitu,” tegas Sakinah.

Selain itu, kata Sakinah pendidikan akhlak dan moral untuk membentuk karakter anak agar berperilaku baik, juga harus lebih ditingkatkan lagi. Pemerintah sendiri akan mengondisikan kembali progres yang pernah ada, seperti jam wajib belajar malam.

Disamping pendidikan agama, Camat juga menyoroti kegiatan positif disetiap daerah harus diaktifkan lagi.  " Lakukan dan berikan kegiatan-kegiatan positif, misalnya dengan memberikan pra karya maupun olahraga," ungkap Sakinah. (Mas min)