Kungker Gubri ke Rohil

“Wujudkan Visi dan Misi Bangun Riau Seutuh-Nya”

Ketua LAM Rohil H Marzuki memasangkan kain songket ke Gubri H Syamsuar, MSi dalam kungker ke Rohil, Ahad (14/4/19).

BAGANSIAPIAPI/86 - Guna mewujudkan visi dan misi membangun Provinsi Riau seutuhnya. Hal ini terkuak saat Gubernur Riau H Syamsuar, MSi kunjungan kerja ke Kabupaten Rokan Hilir, Ahad (14/4/19).

 

“Memang sudah lama Bupati selalu mengingatkan saya kapan berkunjung ke Rohil. Alhamdulillah akhirnya sampai juga. Ini semua adalah dalam rangka untuk mewujudkan visi dan misi kita kedepan,” ujar Gubri disela sambutan.

 

Ia mengajak seluruh elemen untuk bersatu padu membangun Riau agar lebih maju. Gubri tak menyangka sambutan yang luar biasa. 

 

Dengan sambutan yang luar biasa ini mudah-mudahan ini menjadi semangat kebersamaan bangun Riau. Bagaimanapun banyak harapan dari Rohil. 

 

“Saya semalam kebetulan bersama Menteri LHK. Ini memang sudah perintah Presiden Republik Indonesia terhadap jalan-jalan dan pemukiman yang masuk dalam kawasan hutan ini menjadi prioritas untuk dapat dibantu agar nanti dapat berguna untuk kepentingan rakyat,” pintanya.

 

Semua  ini dalam rangka untuk memajukan daerah. Jadi tentunya sekarang ini kami sudah mengusulkan beberapa ruas jalan yang masuk dalam kawasan hutan termasuk juga jalan yang ada di Kota Bagansiapiapi menuju Dumai. Dan sekaligus juga melalui Sinaboi ini karena ini juga sudah saya sampaikan sudah cukup lama sebenarnya hal ini apalagi termasuk HPH.

 

Oleh karena itu tentunya ini Pemerintah juga akan mengijinkan agar jalan ini bisa dibuka. Kemudian satu hal lagi yang kami sampaikan juga masih menunggu bagaimana menyelesaikan jalan kereta api dari Sumatera Utara menuju Rokan Hilir dan langsung ke Dumai.

 

“Karena ini sudah menjadi ruas jalan dan menjadi program juga di depan ini yang dilanjutkan nanti oleh Bapak Jokowi. Karena bagaimanapun sekarang ini saya sudah bertemu sebenarnya dengan gubernur Sumatera Utara di Medan. Mudah-mudah semua bisa terwujud,” kata Syamsuar berharap. (BangDoi)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar