Kapal Angkut Bawang Tenggelam di Perairan Bima

Ilustrasi

BIMA/86 --- Kapal pengangkut bawang, KLM Pusaka Raya 07, tenggelam di sekitar perairan Bima NTB. Kapal tersebut diduga tenggelam tadi pagi sekitar pukul 04.30 WIT.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Mataram, I Nyoman Sidakarya di Mataram, membenarkan peristiwa tersebut. Dia sudah memerintahkan tim rescue melakukan upaya pencarian terhadap 2 ABK yang masih hilang.

" Personel Pos Pencarian dan Pertolongan Bima sudah bergerak untuk melakukan upaya pencarian menggunakan perahu karet bermesin," sebut Nyoman.

Total ada 5 ABK di kapal itu dan 3 orang berhasil selamat. 2 ABK yang belum ditemukan adalah Sulkifli (35), asal Desa Kajang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, dan Daud (19), dari Alor Panter, Nusa Tenggara Timur.

Dari informasi yang diperoleh, KLM Pusaka Raya 07 yang mengangkut muatan bawang merah sebanyak 2.000 karung dan kacang tanah 500 karung berlayar. Kapal berlayar dari Pelabuhan Tanjung Bima menuju Makassar, Sulawesi Selatan, pada Kamis (2/5), pukul 02.00 WITA.

Kapal kemudian tenggelam di Barat Daya Gunung Sangeang Api, sekitar pukul 04.30 WITA. Belum diperoleh informasi yang jelas penyebab tenggelamnya kapal tersebut. (detik.com)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar