Peringatan HANI 2019

Azwan Helmi Ajak Generasi Muda Harus Jauhi Narkoba

Azuan Helmi SH

SIMPANGKANAN/86 --- Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) yang selalu diperingati tanggal 26 Juni setiap tahunnya, diharapkan kepada seluruh generasi milenial sekarang, khususnya para pelajar dan mahasiswa merupakan bonus demografi yang ditunggu-tunggu.

Generasi milenial menjadi harapan bangsa, apalagi di era globalisasi seperti sekarang ini. Namun generasi ini pun harus dibekali pemahaman yang cukup agar terhindar dari salah satu bahaya terbesar bangsa, yaitu narkoba.

Hal ini seperti disampaikan oleh tokoh pemuda kecamatan Simpang Kanan,  Azuan Helmi SH kepada Riau86.com, Kamis (26/6/2019). Dimana,  dirinya menyampaikan, berdasarkan pernyataan Presiden Joko Widodo, hingga saat ini Indonesia masih dalam situasi darurat narkoba.

" HANI memiliki makna keprihatinan dari penyalahgunaan narkotika. Jadi perlu kesadaran bersama untuk melawan kejahatan narkotika," tutur Azuan Helmi.

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina Himpunan Pemuda,  Pelajar dan Mahasiswa kecamatan Simpang Kanan (Hippmasika) itu menegaskan, upaya pemberantasan yang dilakukan oleh aparat kepolisian dan juga Badan Narkotika Nasional (BNN) harus didukung oleh seluruh instansi pemerintahan dan juga masyarakat. Terlebih, narkoba merupakan ancaman kejahatan yang sangat mudah menghancurkan bangsa.

" Narkotika merupakan kejahatan luar biasa yang mengancam dunia dan bisa dipakai sebagai salah satu senjata untuk melemahkan kekuatan bangsa. Untuk itu, harus ditangani secara komprehensif dan harus didukung oleh semua pihak termasuk masyarakat," jelasnya.

Bagi Azuan, jelas tindak pidana narkoba tidak hanya dilakukan secara perorangan tapi juga ada organisasi yang dapat menembus sekat perbatasan wilayah.

" Sebab itu, perlawanan terhadap narkoba tidak boleh tanggung-tanggung, " tegas Azuan Helmi. (Mas min)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar