432 Rumah Warga Penebal Dapat bantuan Bibit Kelapa dan Pinang Hibrida

Istimewa

 

BENGKALIS/86 --- Sedikitnya 432 rumah atau kepala keluarga, yang ada di Desa Penebal, Kecamatan Bengkalis mendapat bantuan bibit Kelapa dan pinang hibrida.

Bibit pinang dan kelapa hibrida tersebut adalah merupakan bantuan dari pemerintah Desa Penebal dan langsung di terima oleh masyarakat untuk ditanam dipekarangan rumah warga yang kosong.

Bantuan tersebut diserah kan langsung oleh Kepala Desa Penebal, Muhamad Saimin kepada masyarakat Desa Penebal, beberapa hari lalu di halaman kantor Desa Penebal.

Kepala Desa Penebal, yang ditemui wartawan Riau86.com, Minggu (4/8) dirinya mengatakan, bantuan yang diberikan untuk masyarakat buat percobaan.

"Sudah puluhan keluarga yang kita salurkan bibit pinang dan bibit kelapa hibrida, itu untuk di tanam di halaman rumah," kata Saimin.

Masih kata Kepala Desa Penebal, setelah bantuan yang diberikan ini berjalan sukses, maka dirinya akan memprogramkan lebih banyak bibit pinang dan bibit kelapa hibrida lagi.

Hal ini dilakukan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat yang lebih banyak lagi untuk kedepannya,  khususnya masyarakat desa Penebal.

" Yang kita berikan saat ini hanya sekedar buat contoh untuk tanah yang ada di Desa Penebal ini. Kalau ini berhasil, kita akan ambil dan program kan lagi," singkat Saimin.

Saimin juga menjelaskan, bibit pinang dan bibit kelapa hibrida yang sudah diberikan kepada warga masyarakat Desa Penebal, saat sudah banyak yang ditanami oleh masyarakat.

Untuk yang belum dapat bantuan, dalam waktu dekat akan dibuat program lagi, supaya semuanya akan merasakannya.

"Yang tahap pertama sudah ditanam, dan yang belum kebagian akan menyusul. Intinya, kita akan buat mereka dapat semua nantinya, itu butuh proses," jelas Samin.(Bang Andi)
 


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar