Dua Orang Hasil Swab Negatif Covid 19

Sudah 4 Korban PDP Meninggal di Rohil

Juru Bicara Tanggap Covid 19 Gugus Tugas Rohil, H Ahmad Yusuf didampinggi Kasubbag DokPim Hasnul Yamin SE saat konferensi pers dihalaman Perteba, Bagansiapiapi, Kamis (23/4/2020)

BAGANSIAPIAPI/86 - Hingga hari ini, sudah empat korban PDP meninggal di Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau. Dua korban hasil Swab negatif dan dua korban lagi masih menunggu hasil Swab.

“Sejauh ini sudah empat korban PDP meninggal. Dua hasil Swabnya sudah keluar dan dinyatakan negatif Covid 19,” kata Juru Bicara Tanggap Covid 19 Gugus Tugas Rohil, H Ahmad Yusuf didampinggi Kasubbag DokPim Hasnul Yamin SE kepada wartawan Kamis (23/4/2020).

Ahmad menguraikan, dua korban meninggal sebelumnya dari Kecamatan Tanah Putih dan Kecamatan Pujud hasil swab negatif Covid 19. Sementara dua korban PDP yang meninggal kemarin di RSUD dr Pratomo Bagansiapiapi dan tadi pagi di RS Kota Duri dari Kecamatan Bangko masih menunggu hasil swab.

Keempat korban PDP yang meninggal ini dimakamkan sesuai protokol kesehatan. Yang jelas belum ada sama sekali yang positif Covid 19.

“Mengingat kejadian ini sangat serius. Oleh karena itu, sampaikan informasi positif kepada masyarakat. Ikuti tatalaksana Pemerintah,” kata Ahmad menegaskan. (BangDodi)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar