Wabup Rohil Tegaskan Pelayanan RSUD dr Pratomo Bagansiapiapi Harus Ditingkatkan

Wabup Rohil, Sulaiman, SS, MH sedang berbincang dengan Direktur RSUD dr Pratomo Bagansiapiapi, dr Tribuana Tungga Dewi disela Sidak, Kamis (22/7/2021)

BAGANSIAPIAPI/86 - Wakil Bupati Rokan Hilir, H Sulaiman, SS, MH menegaskan pelayananan RSUD dr Pratomo Bagansiapiapi harus ditingkatkan. Jangan sampai terjadi lagi keluhan datang silih berganti dari masyarakat.

“Ya, mendengar keluhan warga langsung terjun ke rumah sakit. Pelayanan ini harus diperbaiki sesuai hati nurani untuk sisi kemanusiaan,” ujar orang nomor dua Rohil disela sidak, Kamis (22/7/2021).

Ia menguraikan, dengan kejadian ini terlihat kesal. Ditekankan sudah selayaknya harus siap melayani, melayani, dan melayani. Jika ini benar dijalankan, Inshaa Allah akan menjadi ladang amal ibadah.

Budayakan salam, senyum, sapa, sopan, dan santun harus terus dilakukan. Mengingat semua petugas pada hakekatnya adalah pelayan masyarakat.

“Saya minta kepada seluruh perawat, dokter dan pegawai RSUD Dr Pratomo Bagansiapiapi jangan lagi terulang. Mana inovasi kalian, coba bangkitkan semangat lagi demi memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat,” kata Wabup seraya mengingatkan. (BangDodi)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar