Jaga Kesehatan, Komunitas Sepeda Gunung Riau Gowes Bareng

PEKANBARU/86 - Guna menjaga kesehatan, Komunitas Sepeda Gunung Riau (KSGR) Riau mengelas gowes bareng, Ahad (12/7/2020). Gowes bersama ini diikuti enam club moutain bike yakn Challenger, LaSak, ADT, MBC, GMP,l dan Gobah Bike.

“Alhamdulillah, Gowes bareng ini cukup luar biasa. Semua demi kebugaran demi menangkis pandemi Covid 19,” kata Ketua KSGR Riau, Om Andy kepada Riau86.Com.

Ia mengatakan, bahwa forum komunikasi antara club-club sepeda gunung di Riau. Gowes kali ini diikuto sebanyak 25 orang.

Gowes bareng ini star dimulai di jembatan cinta di daerah sungai batak. Selanjutnya berbarengan melahap tanjakan, jalan aspal dan jalan tanah serta semak belukar di daerah Badak, KecamatanTenayan Raya.

Gowes bareng ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi diantara club sepeda MTB di Riau. Khususnya pengguna sepeda jenis MTB dan tentunya adalah untuk menjaga kesehatan.

Dan tidak lupa selalu mengikuti protocol kesehatan dari pemerintah dimasa Pandemi covid19. Setelah puas meng explore rute yang sangat menantang bahkan extreme.

Seluruh peserta beristirahat sejenak di sela sela kegiatan, sambil menikmati kopi ala Om Dindin. Gowes bareng ini berakhir dijalan Lintas Timur dengan total perjalan sekitar 45 km.

“Inshaa Allah, kegiatan ini akan menjadi agenda rutin. Dan diharapkan peserta gobar akan lebih banyak lagi, serta akan meng explore track-track yang lebih menantang,” kata Om Andy mengakhiri. (BangDodi)


Baca Juga