Parkir Disamping Rumah, Motor Pak Guru Disikat Maling

Ahad, 14 Juli 2019

Kanit Reskrim Polsek Bagan Sinembah, Iptu Nur Rahim Sik

BAGANBATU/86 --- Aksi para pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) beberapa waktu belakangan ini terus bergentayangan dan semakin meresahkan warga.

Hal ini seperti yang dialami oleh Syahrial Sukri Wardani (45) warga jalan SM Raja,  Darusalam RT 03 RW 10 kelurahan Bagan Batu Kota, kecamatan Bagan Sinembah.

Dimana pria yang berprofesi sebagai guru ini dalam laporannya,  Minggu (14/7/2019) menyebutkan, bahwa kronologis pencurian kendaraan bermotor itu bermula pada Hari Senin (8/7/2019) sekira pukul 19.30 Wib lalu.

Saat itu dirinya baru kembali dari berbelanja untuk keperluan dagang dengan mengendarai sepeda motor Honda Supra X warna hitam merah dengan nopol B 6472 PL. Setibanya dirumahnya yang terletak di Simpang Pujud RT 02 RW 02 kepenghuluan Bahtera Makmur korban langsung memarkirkan sepeda motornnya di samping rumah.

Namun, setengah jam kemudian saat korban hendak pergi dan mengambil sepeda motornya yang terparkir disebelah rumahnya itu sudah tidak. Dan saat itu juga korban berusaha mencari sepeda motornya tetapi tetap tidak menemukannya.

Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp 5.000.000 dan selanjutnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Bagan Sinembah guna pengusutan lebih lanjut.

" Ya laporannya sudah kita terima bersama dengan barang bukti berupa satu lembar foto copy BPKB Sepeda Motor,  satu lembar STNK, dan satu buah kunci sepeda motor. Dan kasus ini masih dalam penyelidikan kita, " kata Kapolsek Bagan Sinembah, Kompol H Asmar melalui Kanit Reskrim, Iptu Nur Rahim Sik kepada Riau86.com. (Mas min)