Jelang Kesiapan Ops Lilin, Polres Rohil Survey Jalan

Kasat Lantas Polres Rokan Hilir, AKP Jusli SH bersama dengan Kabag Ops, Kompol Antoni L Gaol SH MH menemukan jalan rusak di kecamatan Balai Jaya pada saat survey

BAGANBATU/86 - Dalam rangka persiapan perayaan hari Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 untuk itu jajaran Sat Lantas Polres Rohil terlebih dahulu melaksanakan survey atau pengecekan jalur jalan.

 

Kegiatan tersebut langsung dipimpin oleh Kabag Ops Polres Rohil, Kompol Antoni L Gaol SH MH yang dampingi oleh Kasat Lantas Polres Rohil, AKP Jusli SH serta perwira dan anggota Lantas lainnya.

 

Kabag Ops Polres Rohil, Kompol Antoni L Gaol SH MH mengatakan, bahwa survey jalur tersebut adalah khusus jalan nasional yang ada di wilayah hukum Polres Rohil, mulai dari Jalan Lintas Ujung Tanjung sampai Bagan Batu Perbatasan Kabupayanya Rokan Hilir dengan Provinsi Sumut.

 

" Dalam survey itu kita menemukan beberapa jalan yang rusak dan berlobang serta bahu jalan yang turun seperti di KM 38 Kecamatan Balai Jaya," jelas Kompol Antoni L Gaol. 

 

Selain itu, lanjutnya lagi tim juga meninjau jalan longsor yang mengalami abrasi tepatnya di lintas nasional Riau-Sumut KM 9 Kecamatan Bagan Sinembah.

 

Sementara itu Kasat Lantas Polres Rokan Hilir, AKP Jusli SH mengatakan, bahwa pihaknya akan menindak lanjuti dan berkordinasi dengan dinas terkait, antara lain Dinas Perhubungan dan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Rokan Hilir.

 

" Tujuannya adalah untuk segera dilakukan pembenahan agar tidak membahayakan pengendara yang melintas pada daerah tersebut, " kata Jusli. 

 

Kasat Lantas juga mengharapkan agar pada saat perayaan natal dan tahun baru selalu tercipta Kamseltibcar Lantas yang dapat dirasakan oleh pengguna jalan dan misa.

 

"Selain itu kita juga berupaya meminimalisir terjadinya laka lantas yang disebabkan oleh faktor jalan sehingga terujutnya kelancaran lalulintas di wilayah hukum Polres Rohil," kata Jusli mengakhiri. (MasMin)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar