Seribu Komunitas Rohil Galang Dana Peduli Palu

Seribu Komunitas Rohil peduli galang dana gempa Palu didepan BPKAD Rohil, Jumat (19/10/2018)

ROHIL - Seribu Komunitas Rohil yang tergabung dengan komunitas sosial galang dana peduli gempa dihalaman BPKAD Kabupaten Rokan Hilir, Jumat hingga Ahad (19-21/10/2018). Hal ini dilakukan karena merasa tergugah melihat kondisi yang terjadi di Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tenggah. 

“Kami yang tergabung dalam komunitas sosial yaitu seribu komunitas sudah berjalan lima tahun. Melihat kejadian gempa di Palu hati merasa sangat tergugah. Maka dengan spontan kami buat kegiatan amal galang dana turun ke jalan,” kata Ketua Panitia Hakim Syafrudin melalui koordinator event Sucron BSR kepada Www.Riau86.com, Sabtu (20/10/2018).

Ia menguraikan, bahwa pengalangan dana amal ini juga mengajak beberapa komunitas lain. Seperti Rohil Ontel Club, Sport Fairing Community dan Bagan Skateboard Assosiasion. Kegiatan amal ini juga diisi dengan pentas seni kemanusiaan dan atraksi Xtrime. 

Melalui pentas seni dan atraksi xtrime serta turun kejalan agar dapat mengugah hati masyarakat yang melintas. Seribu komunitas mengusung tema “Geralan Pemuda Rohil Peduli Bencana”. Agenda ini merupakan kegiatan rutin dilaksanakan jika ada terjadi daerah lain bencana.

“Saya imbau komunitas lain untuk dapat bergabung dalam galang dana ini. Kegiatan amal ini untuk kita semua. Sehingga apa yang menjadi harapan kita korban gempa di Palu dapat kita bantu dengan seksama,” kata Sucron seraya mengajak. (Dodi Devira)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar