Pemkab Rohil Akan Akomodir Pajak Lama

Bupati Rokan Hilir, H Suyatno Amp saat safari ramadhan di Bagan Sinembah

BAGANBATU/86 ---  Guna mengantisipasi semakin sembrawutnya kawasan Pajak Lama, kelurahan Bagan Batu Kota, kecamatan Bagan Sinembah, untuk itu Pemkab Rokan Hilir berencana akan mengambil kebijakan.

Demikian ditegaskan oleh Bupati Rokan Hilir,  H Suyatno Amp kepada Riau86.com saat ditemui usai safari ramadhan di Mesjid Al-Fath kepenghuluan Bagan Batu Barat,  kecamatan Bagan Sinembah, Rabu (22/5/2019).

" Ya kita tidak menafikkan kalau Pajak Lama Bagan Batu Kota ini tetap menjadi persoalan. Dan untuk itu kita dari Pemkab Rokan Hilir akan mengambil sikap terhadap Pajak Lama itu, " kata Suyatno.

Dimana,  lanjut orang nomor wahid di negeri kubah ini rencana itu harus dilakukan dengan beberapa tahapan, yakni mulai dari legalitas kepemilikan serta pemilik dari Pajak Lama tersebut.

" Dalam waktu dekat ini,  kita akan turunkan tim bersama lengkap dengan BPN untuk melakukan pengukuran sekaligus melakukan cek lokasi tanah di Pajak Lama tersebut," kata Suyatno.

Pria yang juga mantan Camat Bagan Sinembah ini pun mengaku bahwa harus dicarikan solusi demi pengembangan pembangunan di Bagan Batu khususnya.

" Kalau tidak kita carikan solusi, Bagan Batu khususnya Pajak Lama itu ya begitu-begitu terus, selalu sembrawut dan macet juga akan selalu terjadi," kata Suyatno lagi.

Kendati dirinya mengaku bahwa harga pasaran tanah di Bagan Batu Kota,  kecamatan Bagan Sinembah selalu mengalami lonjakan tinggi,  namun pemkab akan berusaha mengambil langkah perbaikan Pajak Lama.

" Kita harus akui,  kalau harga tanah di Bagan Batu selalu naik. Namun kita Pemkab Rohil tetap berusaha bagaimana agar Pajak Lama itu bisa ditata.  Dan untuk itu kita akan lakukan pendataan siapa saja yang pemilik Pajak Lama itu," kata Suyatno.

Dan langkah selanjutnya menurut Bupati baru akan dilakukan negosiasi harga terhadap Pajak Lama itu sendiri. " Artinya, Pajak Lama itu akan kita usahakan bisa diambil alih pemerintah,  sehingga akan memudahkan penataan Kota Bagan Batu, " tegas Suyatno. (Mas min)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar