Anggota DPRD Riau Tinjau Sekaligus Serahkan Bantuan RLH Kepada Warga

Anggota DPRD Provinsi Riau H Ali Rahmad Harahap yang didampingi oleh anggota DPRD Rohil Raly Anugerah Harahap dan Datuk Penghulu Bagan Batu Barat, Zulfan Siregar menyerahkan bantuan rumah layak huni

BAGAN BATU/86 - Anggota DPRD Riau Dapil kabupaten Rokan Hilir, H Ali Rahmad Harahap yang didampingi anggota DPRD Rohil, Raly Anugrah Harahap SSos MM dan Datuk Penghulu Bagan Batu Barat, Zulfan Siregar berkesempatan meninjau pembangunan Rumah Layak Huni ( RLH) di Kepenghuluan Bagan Batu Barat Kecamatan Bagan Sinembah.

Dalam peninjauan yang dilaksanakan pada Senin (7/3) ini, anggota DPRD Riau, H Ali Rahmad Harahap juga menyampaikan bahwa peninjauan ini sengaja dilakukan untuk melihat secara langsung fisik bangunan RLH yang sudah selesai dikerjakan sekaligus menyerahkan kepada warga.

" Bangunan RLH ini sudah selesai semua dan kita serahkan kepada penerima agar segera ditempati dan dirawat, " kata H Ali Rahmad Harahap kepada awak media.

Politisi Partai Nasdem ini juga mengatakan, bahwa pembangunan RLH ini bersumber dari dana APBD Provinsi tahun 2021 yang merupakan Pokok Pikiran (Pokkir) atau aspirasinya.

" Dan Alhamdulillah untuk tahun 2021 aspirasi kita terealisasi sebanyak 9 unit RLH," katanya lagi.

H Rahmad juga menjelaskan, bahwa pada tahun 2022 ini, pemerintah Provinsi Riau melalui aspirasinya juga akan kembali merealisasikan bantuan pembangunan RLH sebanyak 22 unit di dapil IV Kabupaten Rokan Hilir.

" Ini adalah sebagai bentuk komitmen kami untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat khususnya warga yang kurang mampu," ujarnya.

Lebih lanjut lagi, pria bertubuh tambun yang juga seorang pengusaha dan selaku tokoh masyarakat Bagan Sinembah ini akan terus memperjuangkan aspirasi masyarakat dan pembangunan daerah khususnya dapil IV Rokan Hilir.

" Kami bersama anak saya Raly Anugrah yang juga sebagai anggota DPRD Rohil akan terus berjuang untuk kemajuan daerah khususnya Dapil IV ini," pungkasnya. (BangMin)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar