Dandim 0321 Rohil: Tindak Tegas Siapa Saja Ganggu Kelancaran Pemilu
UJUNGTANJUNG/86 --- Komandan Distrik Militer (Dandim) 0321 Rokan Hilir (Rohil) Letkol (Inf) Didik Efendi, menegaskan agar menindak tegas terhadap siapa saja yang menghalangi dan menganggu Pemilu 2019 ini.
Hal itu dikatakannya kepada media usai bertindak sebagai Inspektur Upacara pada apel kesiapan TNI-Polri dan komponen bangsa lainnya dalam rangka Pileg dan Pilpres tahun 2019 di halaman Mapolres Rokan Hilir, Jumat (21/03/2019).
"Tindak tegas sesuai dengan aturan hukum yang berlaku terhadap pihak-pihak yang mencoba mengganggu kelancaran Pemilu serentak tahun 2019 ini," tegas Dandim.
Untuk itu dia berharap kepada seluruh jajaran TNIdan Polri mulai dari Babinsa da Bhabinkamtibmas harus mampu ikut serta menenangkan masyarakat agar tidak resah dengan menyebarnya berita-berita Hoax serta menguatnya politik identitas yang dapat menggerus disintegritas bangsa.
Selain itu Dandim juga berharap terjalinnya koordinasi yang baik dengan tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda serta tokoh masyarakat untuk memberikan rasa tenang kepada masyarakat sehingga masyarakat dapat mengunakan hak pilihnya dengan aman, paparnya sembari menjelaskan bahwa TNI Polri dalam Pemiliu ini harus bersikap netral.
"Saya berharap para prajurit TNI, Polri dan pejabat di daerah kecamatan dan desa untuk selalu bersinergi, tidak hanya dengan pemerintah daerah atau pemerintah setempat tapi juga dengan pemangku kepentingan yang lain, KPU, Bawaslu, partai politik, masyarakat, harus memberikan satu gambaran bahwa pemilu tetap berjalan dengan aman, tertib, lancar, sukses," pungkas Dadim (Mas min)
Tulis Komentar