Truk Tangki Kontra Tronton, Supir Luka-Luka

Istimewa

BALAIJAYA/86 --- Insiden kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di ruas jalan lintas Sumatera. Dan kali ini, kecelakaan tersebut melibatkan satu unit mobil truk tangki Pertamina nopol BM 9991 TU dengan satu unit mobil truk tronton nopol BK 8085 FY.

Kasat Lantas Polres Rokan Hilir, AKP David Ricardo Sik kepada Riau86.com menyebutkan, bahwa akibat kecelakaan itu menyebabkan kedua supir mengalami luka-luka.

Kecelakaan tersebut terjadi pada Kamis (29/8/2019) sekitar pukul 06.40 wib diruas jalan lintas Riau-Sumut Km 27 kepenghuluan Balam Sempurna, kecamatan Balai Jaya.

Diterangkan Kasat, kecelakaan tersebut bermula pada saat mobil Truck Tangki Pertamina nopol BM 9991 TU yang dikemudikan oleh Junaidi Efendi (26) warga jalan Kayangan Tengah Gang Pari RT 03 RW 15 kelurahan Air Jamban Duri, kecamatan Mandau, kabupaten Bengkalis datang dari arah Bagan Batu menuju arah Ujung Tanjung melaju dengan kecepatan tinggi.

Ketika tiba dijalan tanjakan yang juga tempat at kejadian perkara, tiba-tiba truk tangki tersebut oleng ke arah kanan jalan dari arah kedatangannya.

Dan pada saat yang bersamaan datang dari arah yang berlawanan satu unit mobil Truck Tronton nopol BK 8085 FY yang di kemudikan oleh Suwardi (61) warga jalan Pasar Tengah Sahkuda kecamatan Gunung Melela kabupaten Simalungun, Sumut yang melaju pelan dijalan turunan.

Oleh karena jarak sudah dekat dan tidak laju kendaraan yang sulit dikendalikan, sehingga tabrakan pun tak dapat terelakkan lagi.

Bahkan akibat terkena benturan keras itu sehingga mobil Truck Tronton nopol BK 8085 FY itu lari kekanan jalan dan menabrak teras rumah masyarakat yang berada dibahu jalan sebelah kanan dari arah kedatangannya.

" Akibat dari kecelakaan itu, pengemudi truk tangki Pertamina, yakni Junaidi Efendi mengalami luka parah, yakni paha dan lengan sebelah kanan mengalami patah dan dilarikan ke Puskesmas Balai Jaya. Sedangkan pengemudi truk tronton, yakni Suwardi mengalami luka di pergelangan tangan sebelah kiri dan di bawa ke tukang kusuk, " kata AKP David.

Dalam kesempatan itu Kasat Lantas juga menghimbau kepada seluruh pengguna jalan agar tidak ugal-ugalan ketika dijalan raya. " Tingkatkan kewaspadaan dan utamakan keselamatan selama dijalan raya, " himbau David. (Mas min)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar