*Masyarakat Butuh Udara Sehat
Organisasi KUBAH Rohil Bagi Masker dan Pita Hitam
BAGANSIAPIAPI/86 - Kabup asap yang melanda Kabupaten Rokan Hilir membuat organisasi KUBAH Rohil (Kepemudaan Pembaruan Sejahtera Rokan Hilir) prihatin dan membagikan masker dan pita hitam di Kota Bagansiapiapi, Ahad (22/9/19. Pasalnya, masyarakat Rohil butuh udara sehat.
“Ya, kami sangat prihatin sekali dengan kondisi cuaca saat ini sedang dilanda kabut asap. Maka kita bagikan masker dan pita hitam sebagai bentuk rasa prihatin atas Karhutla di Rohil,” kata Ketua Umum KUBAH Rohil, Nanda Rizky Rilandi,SH kepada Riau86.Com, Ahad (22/9/19).
Menurut Nanda, bahwa musibah kabut asap ini jelas membuat aktifitas masyarakat terganggu. Termasuk juga dengan siswa-siswi yang terpaksa diliburkan.
Melalui pembagian masker ini kiranya dapat meningkatkan kesadaran bahwa kebakaran ini sudah sangat luar biasa. Sehingga sudah sepatutnya tidak membakar hutan dan lahan dengan sengaja ataupun tidak sengaja.
Karena banyak efek yang akan mengakibatkan kabut asap dan udara tidak sehat. Cukup jadikan musibah ini untuk yang terakhir kali.
“Karena pada umumnya masyarakat Rohil butuh udara sehat. Dan kami berdoa agar hujan lebat turun,” pinta Nanda.
Hal senada juga disampaikan, Bendahara Umum KUBAH Rohil, Rahmad Wardi Siddik. Pembagian masker dan pita hitam ini murni dari kesadaran sebagai pemuda yang ingin melakukan sedikit terobosan yang bisa membuat masyarakat sadar akan bahaya Karhutla.
“Besar harapan kita Karhutla cepat diatasi. Sehingga masyarakat Rohil bisa kembali menghirup udara segar,” kata Siddik mengakhiri. (BangDodi)
Tulis Komentar