Dinas Kebudayaan Provinsi Riau Pamerkan Uang Kuno di Rohil

Bupati Rokan HilirAfrizal Sintong secara resmi membuka kegiatan pameran mata uang kuno yang digelar selama lima hari kedepan di Gedung Lembaga Adat Melayu (LAM) Rohil di Batu Enam, Bagansiapiapi, Selasa (12/10/2021)

BAGANSIAPIAPI/86 - Bupati Rokan Hilir, Afrizal Sintong secara resmi membuka kegiatan pameran mata uang kuno di Gedung Lembaga Adat Melayu (LAM) Rohil di Batu Enam, Bagansiapiapi, Selasa (12/10/2021). Adapun pameran ini digelar selama lima hari.

“Kita memberikan apresiasi kepada Dinas Kebudayaan Riau yang menggelar acara ini. Dengan adanya pameran ini masyarakat dapat mengetahui alat tukar yang digunakan masyarakat zaman dahulu,” ujarnya disela sambutan.

Bupati menguraikan, bahwa kegiatan ini mengingat kita bahwa masa lalu atau masa lampau. Di masa orang tua dulu seperti kakek-kakek itu zaman dulu menggunakan uang koin, dan bisa saat ini melihat langsung disini seperti apa bentuknya.

Sementara itu, Kepala Seksi Pengelola Museum Sang Nila Utama Dinas Kebudayaan Provinsi Riau Edi Yulisman menambahkan, bahwa pameran keliling ini dilaksanakan di empat Kabupaten bersempena paringatan hari Museum.

Empat Kabupaten/Kota yakni Kabupaten Rokan Hilir, Rokan Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir. Dan Kota Dumai.

"Pameran ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat. Khususnya untuk para pelajar agar mengenal mata uang yang pernah di gunakan berada dalam koleksi museum sang nila utama," kata Edi seraya mengingatkan. (Rilis/BangDodi)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar