Bupati Rohil Resmikan Bagan Heritage
Kedai Kopi Pinggir Jalan akan Dihidupkan Lagi!
BAGANSIAPIAPI - Bupati Rokan Hilir H Suyatno meresmikan Bagan Heritage (balikkebagan) dihalaman Kantor Bupati, Selasa (4/4) malam. Orang nomor satu menginginkan mengembalikan kedai-kedai kopi berada dipinggir jalan Kota Bagansiapiapi.
"Ya, menyambut bakar tongkang ini. Kita melalui Bagan Heritage ini akan menghidupkan kembali keberadaan kedai kopi dipinggir jalan. Nanti akan kita tetapkan jalan apa yang menjadi sasaran," ujar orang nomor satu Rohil.
Menurutnya, dengan diresmikan Bagan Heritage ini mengingatkan Rohil akan tempo dulu. Bahwa dulu Rohil dengan nama kewedanaan Bagansiapiapi. Dan sekarang telah menjadi sebuah Kabupaten Rokan Hilir.
Bagan Heritage ini mengingatkan kembali kepada masyarakat untuk senantiasa balik ke Bagansiapiapi. Ini bisa menjadi sebuah daya tarik untuk wisata lokal maupun mancanegara. Dan diketahuai Rohil sudah terkenal dengan wisata Bakar Tongkang.
Yang jelas, Pemkab akan menata kota dengan lampu warna warni. Dan juga akan mempersiapkan puluhan becak hias yang akan keliling kota antar jemput wisatawan lokal dan luar. Puluhan becak ini akan ditempatkan khusus.
Semua ini dilakukan agar masyarakat bisa menikmati wajah kota dimalam hari. Apalagi dalam waktu dekat akan ada helat besar seperti Bakar Tongkang. Inilah momen untuk berbenah diri.
"Kita ingin wajah kota Bagansiapiapi terang benderang. Dan kedai-kedai kopi tepi jalan semarak. Saya yakin jika kita mau bersama-sama akan terwujud," kata Bupati mengakhiri. (Dodi Devira)
Tulis Komentar