Tingkatkan Pengetahuan, Kwarcab 0410 Pramuka Rohil Gelar Pelatihan Kehumasan dan Keprotokolan

Kwartir Cabang 0410 Gerakan Pramuka Kabupaten Rokan Hilir mengadakan pelatihan kehumasan dan keprotokolan se Kwarcab Pramuka Rohil di Kantor Kwarcab 0410 Gerakan Pramuka Rohil, Sabtu-Ahad (13/13-4).

BAGANSIAPIAPI/86 - Kwartir Cabang 0410 Gerakan Pramuka Kabupaten Rokan Hilir mengadakan pelatihan kehumasan dan keprotokolan se Kwarcab Pramuka Rohil di Kantor Kwarcab 0410 Gerakan Pramuka Rohil, Sabtu-Ahad (13/13-4). Hal ini digelar guna meningkatkan pengetahuan, kemampuan protokol dan kehumasan.

Pelatihan ini dibuka secara resmi oleh Wakil Ketua Harian Kak Wan Fahrizal.  Dalam sambutannya, Kak Wan mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu program kerja kwartir cabang gerakan pramuka Rohil tahun 2024.

"Tujuan kegiatan pelatihan kehumasan dan keprotokolan kwartir cabang gerakan pramuka, yaitu untuk berbagi ilmu pengetahuan tentang seberapa penting pembentukan humas dan protokol bagi kemajuan gerakan pramuka,"jelasnya.

Karena dengan adanya kehumasan dan keprotokolan, bisa tahu cara mempublikasi dan menginformasikan berita dengan baik dan benar. Hal ini sebagai sebuah organisasi yang berfungsi menjalin komunikasi dan kerja sama dengan publik dan pihak-pihak yang terkait dengan lembaga tersebut.

"Maka kegiatan ini sangat penting di laksanakan, guna meningkatkan pengetahuan dan memaksimalkan tugas pokok kwartir cabang gerakan pramuka Rohil. Semoga kegiatan ini dapat membawa manfaat dan mendapatkan ridho dari Allah SWT,"pintanya.

Sementara itu,  Owner Www.Riau86.com, Dodi Devira selaku narasumber menyampaikan dasar-dasar tentang materi rilis. Tips menulis rilis (kata kerja) jenis ini berikutnya adalah menggunakan format 5W+1H.

Format ini terdiri dari who (siapa), what (siapa), why (mengapa), where (di mana), dan how (bagaimana). Format ini juga menggunakan verba atau kata kerja aktif dengan bahasa yang lugas dan mudah dipahami.

Letakkan format 5W+1H ini pada bagian isi atau produk. Menurutnya, format 5W+1H ini akan meningkatkan daya pasti rilis yang disampaikan hingga menjadi siaran pers Anda diliput media. Karena, format ini dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan yang menjadi dasar dan konteks perilisan atau pembaharuan produk.

Selain itu, rilis mengunakan format 5W+1H membantu jurnalis untuk membaca seberapa penting press release jenis ini tersebut untuk diliput dan membantu calon pembeli untuk melihat keunggulan dan kelemahan satu produk. Anda dapat membaca lebih lengkap mengenai manfaat membuat kata-kata yang menarik untuk sebuah rilis.

Tidak lupa juga, pastikan rilis produk Anda ditutup dengan satu paragraf yang menarik. Karena rilis ini dinilai memiliki hubungan yang baik dengan media dan memanfaatkannya.

Kemudian rilis-rilis yang dibuat bisa menciptakan citra positif dari perusahaan beserta atributnya kepada eksternal publik atau masyarakat umum dan konsumen.

Informasi rilis yang disampaikan harus dengan menggunakan bahasa yang mudah yang dimengerti oleh khalayak. Sehingga rilis sebagai bentuk informasi publik yang diberikan secara terus menerus kepada publik atau media.

“Saya ingatkan diera digitalisasi ini harus berhati-hati dalam membuat rilis atau kata yang tidak bermanfaat. Cerdaslah dalam bermedia sosial,” kata Dodi menyarankan.

Sedangkan itu, Wakil Ketua Kehumasan Kwarcab 0410 Gerakan Pramuka Rohil, Maslan menambahkan, bahwa peserta yang ikut 18 Kwaran se Rohil. Dan diikuti anggota dewan kerja ranting terdiri dari 1 putra 1 putri dengan jumlah sebanyak 36 orang penegak.

Kegiatan ini juga dihadiri Waka kurikulum, Kak Abu Bakar Sidik,  Waka Bina Muda kak Wahman. Dan andalan cabang kak Sundari dan kak Lena  kak  M.Kudri kak Dodo Faisal, Kak Ridho Mulyo serta ketua DKC Rohil dan anggota DkC Rohil.

Sementara itu adapun nama sebagai pemateri kegiatan adalah seperti konten kreator narasumber Elena Simatupang, S,Ikom, Syafrizal.S,sos dan Nofiansyah. Untuk MC dan Protokoler, Edi Subroto serta terakhir pemateri Rilis yakni Dodi Devira. (BangDodi)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar