*Bupati Rohil Resmikan Puskesmas Bagansiapiapi

Bangunan Puskesmas Termegah se Riau

Bupati Rohil H Suyatno menandatangani prasasti peresmian Puskesmas Bagansiapiapi, Rohil, Selasa (8/1/2019).

BAGANSIAPIAPI/86 - Bupati Rokan Hilir, H Suyatno meresmikan gedung baru Puskesmas Bagansiapiapi, Selasa (8/1/2019). Ia menilai pembangunan Puskesmas Bagansiapiapi yang termegah  di Provinsi Riau.

 

“Saya sangat gembira dan bersyukur sekali bahwa perjuangan pembangunan Puskesmas sudah sangat lama terwujud. Dua kali tahun anggaran belum. Dan akhirnya pembangunan Puskesmas ini cukup bagus,” kata Orang nomor satu Rohil disela sambutan.

 

Ini suatu keseriusan Pemkab Rohil dalam membangun kampung halaman. 1976 sudah ada tapak di Kepenghuluan Bagan Jawa. Tidak sama dengan peresmian proyek fisik yang lain.

 

Dalam tempo yang singkat pembangunan Puskesmas Bagansiapiapi terlalu megah. Barang tentu pihak kontraktor cukup profesional dalam melakukan pembangunan. Dan diminta tahun depan akan dibangun Puskesmas disamping UNRI di areal Perkantoran Batu Enam.

 

“Saya minta ditahun 2019 dapat dana lebih kurang Rp.7 milyar. Letakan simpang Tugu Ikan. Ini harus diperjuangkan oleh Dinas Kesehatan Rohil. Mudah-mudahan semua dapat terwujud lagi,” pintanya.

 

Bupati minta kepada kepala Puskesmas Bagansiapiapi, dr Erwinto dapat meningkatkan pelayanan yang prima. Ramah tamah dan berikan senyuman kepada masyarakat. Jadikan ini sebagai contoh.

 

Bappeda juga telah merancang segala bentuk kebutuhan Puskesmas Bagansiapiapi. Hal ini semua dilakukan demi kepentingan masyarakat Rohil. Dan tak lupa pula harus dibangun Mushola dilingkungan Puskesmas Bagansiapiapi.

 

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Rohil, Ner. Dahniar, S,Kep, M.Kes, menambahkan, bahwa wilayah kerja puskesmas Bagansiapiapi perlu fasilitas kesehatan secara standar. Sehingga hal ini dapat mendukung pelayanan kepada masyarakat. 

 

Ia menguraikan, bahwa pembangunan Puskesmas Bagansiapiapi ini adapun nilai pagu sebesar Rp.5,4 milyar lebih. Dengan rincian pembangunan fisik lebih kurang Rp. 5,2 M lebih. Sedangkan untuk pengawasan Tp.162 juta lebih. 

 

Bahwa Puskesmas Bagansiapiapi telah mengantongi standar Akreditasi Madya tahun 2017. Untuk re agretasi akan dilaksanakan tahun 2020. Oleh karena itu, Pemkab Rohil menyediakan sarana dan prasarana termasuk Sumber Daya Manusia (SDM).

 

“Kita juga mengharapkan dapat meningkatkan pelayanan semaksimal mungkin. Jadikan gedung baru sebagai motivasi angkay kinerja. Dan tak lupa pula kota ucapkan terima kasih kepada Bupati Rohil, PUTR dan TP4D,” kata Dahniar mengakhiri. (BangDo)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar