DLH Rohil Harapkan Dua Perusahaan Optimalkan Pengelolaan Limbah PKS

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Rokan Hilir, Suwandi SSos memimpin rapat dengan dua perusahaan seperti PT. SRM dan PT. SMA di Hotel Mulia, Kamis (24/1/2019).

BAGANSIAPIAPI/86 - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Rokan Hilir mengharapkan kepada dua perusahaan seperti PT. SRM di Kecamatan Tanah Putih dan PT. SMA di Kecamatan Simpang Kanan dapat mengoptimalkan dalam pengelolaan limba PKS. Hal itu terkuak dalam rapat di Hotel Mulia, Kamis (24/1/2019).

 

“Ya, tadi kami rapat membahas perubahan dokumen Upaya Pengelolaab Lingkungan (UKL) dan Upaya Pemantau Lingkungan (UPL). Serta juga penambahan kolam Ipal oleh PT SRM. Dari tujuh kolam menjadi sembilN kolam,” kata Kepala DLH Rohil, Suwandi SSos kepada Riau86.Com, Kamis.

 

Menurutnya, sudah selayaknya perkebunan PT. SMA  seluas 804 ha dapat memperhatikan lagi dalam pengelolaan lingkungan. Termasuk dapat menyediakan sarana dan prasarana  pendukung seperti klinik kesehatan. SertaTPS limbah B3nya.

 

PT. Supra Matra Abadi (SMA) yang berada di Kecamatan Simpang Kanan melakukan penyusunan dokumen UKL. Dikarenakan kebun nya masuk wilayah Rohil. Sedangkan untuk perkebunan PT. Sawit Riau Makmur (SRM) Kecamatan Tanah Putih juga melakukan perubahan dokumen UKL. 

 

“Kita minta kedua perusahaan ini dapat lebih memperhatikan tenaga kerja lokal. Hal ini sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” kata Suwandi berharap. (BangDo)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar