Ciptakan Generasi Bermutu

Polsek Laksanakan Police Goes to School

Kanit Lantas Polsek Bagan Sinembah, Iptu H Syaf Yandra SH saat memberikan arahan dihadapan para pelajar di SMA Pembangunan

BAGANBATU/86 --Guna menciptakan generasi muda yang bermutu serta taat terhadap peraturan, untuk itu jajaran Polsek Bagan Sinembah kembali menyambangi para pelajar.

Kali ini kegiatan yang dibalut dengan nama 'Police Goes to School' itu dipimpin langsung oleh Ps Kanit Lantas Polsek Bagan Sinembah, Iptu H Syaf Yandra SH dengan melibatkan BKO Samsat Polres Rokan Hilir, Bhabinkamtibmas mengunjungi sekolah SMA Pembangunan Bagan Batu.

Dalam arahannya, Kapolsek Bagan Sinembah, Kompol H Asmar yang disampaikan Iptu H Syaf Yandra SH mengajak kepada seluruh pelajar agar selalu mengedepankan tata tertib berlalu lintas.

"  Dan selalu menjadi Pelopor Keselamatan di jalan raya demi menuju Indonesia Gemilang. Dan jangan lupa pada 24 Februari akan dilaksanakan kegiatan Milenial Road Safety Festival," katanya.

Selain itu juga diingatkan kepada seluruh pelajar agar dapat berhati-hati dalam penggunaan media sosial. " Gunakan media sosial dengan bijak, agar tidak terjadi hal-hal negatif ditengah-tengah masyarakat, terutama dalam menyikapi berita-berita bohong atau Hoax, " katanya.

Dalam kesempatan itu,  Syaf Yandra juga mengingatkan para pelajar agar tidak terjebak dalam pergaulan bebas. " Karena tentu membawa efek negatif,  baik bagi diri sendiri maupun kepada orang lain dan lingkungan," ujarnya.

Diakhir arahan, Kanit Lantas juga mengingatkan kepada para pelajar agar tidak masuk dalam lingkaran penyalahgunaan narkoba. " Karena narkoba itu akan  sangat berbahaya, baik kesehatan maupun prilaku kehidupan para penggunanya, " tegas Syaf Yandra.

Sementara itu secara terpisah Kapolsek Bagan Sinembah, Kompol H Asmar menyebutkan, bahwa kegiatan Police goes to school itu diharapkan akan meningkatkan rasa sayang dan cinta masyarakat khususnya pelajar kepada Polri.

" Intinya, meningkatkan Public Trust degan hadirnya polri berpakaian dinas di tengah-tengah masyarakat dan sekolah untuk lebih di cintai dan di sayangi oleh masyarakat," katanya.

Dengan demikian, lanjut Kapolsek lagi dapat tercipta hubungan yang harmonis. " Setiap kegiatan ini juga dimaksudkan untuk menjalin silaturahmi dan tercipta Kamtibmas yang aman dan kondusif," tegas Kompol Asmar. (Mas min)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar