Miris....180 Kamar Asrama Putra Pondok Pesantren Dar Aswaja Kuba Rohil Rata dengan Tanah

Tiga orang anak prihatin melihat kondisi asrama putra Pondok Pesantren Dar Aswaja, Kuba, Rohil rata dengan tanah akibat musibah kebakaran, Kamis (4/7/19) malam

KUBA/86 - Miris.....Sebanyak 180 kamar asrama putra Pondok Pesantren Dar Aswaja, Jalan Poros Rt/Rw 01/03 Dusun Maju Jaya Kepenghuluan Sei Pinang Kecamatan Kubu Babussalam, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau, rata dengan tanah, Kamis (4/7/19) malam. Kondisi seperti ini perlu mendapat perhatian Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir.

 

“Alhamdulillah dalam musibah ini tidak menimbulkan korban jiwa. Hanya saja tempat tinggal kami rata dengan tanah,” ujar Rio salah seorang santri yang tengah sibuk membereskan barang kepada Riau86.Com, Jumat (5/7/19).

 

Ia menceritakan, dalam hitungan satu jam si jago merah meluluhlantakan bangunan terbuat dari papan. Disaat kejadian seluruh santri sedang Sholat Isya di Mushola. 

 

Usai sholat dilanjutkan acara pengajian. Tidak bisa berbuat bangak karena api dengan cepat menjalar keseluruh kamar.

 

“Saya sangat sedih atas kejadian ini. Pakaian dan peralatan sekolah juga ikut terbakar,” kata Rio sembari mengusap kedua bola matanya. (BangDodi)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar