*Maju Jadi Caleg NasDem

“Ingin Menyuarakan Aspirasi Kaum Perempuan Bangun Rohil”

Siti Aisyah ingin mendedikasikan dirinya sebagai kaum perempuan untuk bangun kampung halaman

ROHIL -  Istri seorang Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Rokan Hilir, Siti Aisyah mendaftar jadi calon legislatif (caleg) dari Partai Nasional Demokrat (NasDem). Bukan tanpa alasan, dukungan sang suami ini memutuskan terjun ke dunia politik.

“Saya terjun ke dunia politik semata-mata agar bisa dapat membantu dari kaum perempuan memajukan Rohil menjadi lebih baik. Itupun sudah mengantongi restu dari suami dan anak-anaknya. Ini modal dasar,” kata Siti kepada Www.Riau86.com, Selasa (23/10/2018).

Ia menjabarkan, bahwa kecintaan terhadap daerah cukup tinggi. Dengan modal ini sangat yakin melalui tangan perempuan, bisa memajukan Rohil lebih baik lagi.

Mencalonkan diri menjadi anggota legislatif 2019,  Siti menambahkan akan serius untuk menjalani profesi barunya itu. Menurutnya, kini adalah momen yang tepat untuk mengubah hidupnya dalam memikirkan Rohil.

"Suami senang saya punya peluang untuk belajar. Nggak ada pekerjaan yang sudah coba-coba. Kalau sudah terjun, saya akan lebih bersungguh-sungguh," katanya.

Ibu dua anak ini juga akan menjadi wakil rakyat untuk menggelorakan semangat rasa cinta kepada kebudayaan daerah. "Dilanjutkan dengan sepenuh hati kalau punya program yang tepat, bagaimana caranya nanti, kita tamping untuk mewujudkan rasa cinta Daerah. Terjun langsung dan menyerap apa yang mereka perlukan," kata Siti Aisyah berapi-api. (Dodi Devira)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar