Mayat Bayi di Sungai Gegerkan Warga

Petugas saat melakukan evakuasi terhadap bayi malang

MEDAN/86 -- Penemuan sesosok mayat bayi di aliran Sungai Sei Kambing, gemparkan warga Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut).

Bayi berjenis kelamin perempuan ini ditemukan mengambang oleh salah seorang pemulung saat sedang mencari barang bekas.

Kapolsek Medan Helvetia, Kompol Trila Murni mengatakan, kronologi berawal saat mendapat laporan dari warga atas temuan mayat bayi di Sungai Sei Kambing, pukul 10.00 WIB. Anggotanya merespons dengan datang ke lokasi tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasinya.

"Jasad bayinya sudah dievakuasi dan dilakukan proses identifikasi," ujarnya.

Trila menjelaskan, hasil identifikasi sementara, diduga bayi itu baru lahir karena ari-ari masih lengket. Kondisinya saat ditemukan sudah dalam keadaan membusuk dan membengkak.

Diduga, orang tua bayi perempuan sengaja membuangnya. Saat ini, jenazah bayi tersebut ditempatkan di RSU Bhayangkara Medan. “Kami masih lakukan penyelidikan untuk mencari tahu orang tua pembuang bayi," tuturnya. (inews.com)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar