Pemkab Bengkalis Beri Penghargaan Kepada Tiga Pasangan dan Empat Kelompok Pelaksana Program KKBPK

Istimewa

BENGKALIS/86 – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Disdalduk-KB) memberikan penghargaan kepada tiga pasangan dan empat kelompok pelakasana Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK).

Kegiatan ini sendiri di Kabupaten Bengkalis untuk tahun 2019 Selasa (23/7/2019) dipusatkan di halaman Markas Kodim (Makodim) 0303 Bengkalis Jalan Bantan.

Ketiga pasangan tersebut yakni Abdul Rahim dan Maslina dengan kategori selama 10 tahun asal Desa Buruk Bakul Kecamatan Bukit Batu, Sofyan Ahmad dan Yusnimar kategori 15 tahun asal Kelurahan Damon Kecamatan Bengkalis, serta Nazaruddin dan Kasibah 20 tahun asal Desa Tanjung Punak Kecamatan Rupat Utara.

Ketiga pasangan tersebut  mendapatkan penghargaan berupa KB Lestari. Kemudian yang mendapatkan penghargaan berupa kelompok Bina Keluarga Balita (BKB) yakni kelompok BKB Sehat dari Desa Damai Kecamatan Bengkalis, Penghargaan Bina Keluarga Lansia (BKL) kelompok BKL Mandiri Sejahtera asal Desa Suka Jadi Kecamatan Bukit Batu dan penghargaan usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahera (UPPKS) kelompok UPPKS Cemerlang Desa Batang Duku Kecamatan Bukit Batu.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Bustami HY, Dandim didampingi Kabid Latbang BKKBN Provinsi Riau Jumadi, Dandim 0303 Bengalis Letkol Inf Timmy Prasetya Harmianto, Kabid Latbang BKKBN Provinsi Riau Jumadi, Ketua 1 TP PKK Kabupaten Bengkalis Akna Juwita serta Ketua Cabang Persit Kartika Candra Kirana Bengkalis Ny.Timmy Prasetya Harmianto.

Pemkab Bengkalis menyambut baik dan menyatakan siap untuk memfasilitasi pelaksanaan bhakti sosial TMKK KKBPK selama tiga bulan kedepan yang pencanangannya telah dilakukan hari ini.

Bupati Amril diwakili Sekretaris Daerah (Sekda), Bustami HY mengucapkan selamat kepada penerima penghargaan dan berharap sesuai dengan tema “Untuk mencapai cakupan kesehatan semesta, kita tingkatkan akses dan kualitas pelayanan keluarga berencana dan kesehatan diseluruh wilayah negara kesatuan Republik Indonesia”, kesetaraan ber-KB masyarakat Kabupaten Bengkalis semakin dapat ditingkatkan.

" Kami mengucapkan selamat dan tahniah kepada kelompok kegitan terbaik pada program KKBPK dan akseptor KB ledtari tingkat Kabupaten Bengkalis tahun 2019,” ucap Bustami HY saat membacakan sambutan Bupati Amril.

Kemudian Bupati Amril mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada pihak yang telah mendukung pelaksanaan program KKBPK di Kabupaten Bengkalis dan TNI, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) serta TIM Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis.

“Semoga pengabdian ini akan terus dilaksanakan dalam memberikan pelayanan kesehatan yang hoslitik dan berkesinambungan kepada masyarakat Kabupaten Bengkalis,” lanjutnya. (rilis/Riau86.com)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar