Jumpa Anak Presiden, Maliki PD Maju di Pilkada Rohil

Politisi milenial Rohil dr. Muhammad Maliki, M.K.M berswafoto dengan anak Presiden RI, Joko Widodo (Kaesang Pangarep, Ketua Umum DPP PSI) di Jakarta, Rabu (5/6/2024).

JAKARTA/86 - Setelah berjumpa dengan anak Presiden RI, Joko Widodo (Kaesang Pangarep, Ketua Umum DPP PSI) di Jakarta, Rabu (5/6/2024). Bakal Calon Bupati Rohil, dr. Muhammad Maliki, M.K.M semakin percaya diri (PD) maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Rokan Hilir, November 2024 mendatang.

“Syukur Alhamdulillah, kehadirasan saya langsunh diterima Ketum DPP PSI Pusat. Banyak hal yang disampaikan tentanh dinamika politi Riau termasuk Rohil,” ujar politisi milenial Rohil kepada Riau86. Com, Rabu (5/6/2024) sore.

Maliki menyampaikan keinginannya yang akan mengikuti kontestasi Pilkada Rohil sebagai calon bupati. Mendengar hal tersebut, sebagai generasi yang sama-sama anak muda generasi  Gen-Z, Kaesang langsung memberikan apresiasi.

Mas Kaesang Pangarep sangat apresiatif kepada anak muda yang ingin terlibat dalam kontestasi pilkada tahun ini. Dikarenakan anak muda itu atau Gen Z adalah pemimpin masa kini, bukan pemimpin masa depan.

"Mas Ketum menyambut baik keinginan tersebut. Sehingga dalam minggu depan, kami dijadwalkan bertemu dengan Desk Pilkada DPP PSI, untuk membahas hal-hal teknis," ujar Maliki.

Terlepas dari itu, Maliki sangat terkesan dan respek dengan sambutan hangat pengurus DPP PSI. Tak ada kesan formal. Diskusi berjalan hangat dan santai, tapi berisi.

"Memang terasa kali sebagai partai anak muda, kitapun menjadi nyaman selama diskusi berlangsung. Insya Allah ini pertanda baik dan kita siap berlayar satu perahu dengan PSI," kata Maliki seraya berharap. (BangDodi)


[Ikuti Riau86.com Melalui Sosial Media]






Loading...

Tulis Komentar